Home » El Nino, Puluhan Ha Lahan Bawang Merah di Aceh Diserang Ulat

El Nino, Puluhan Ha Lahan Bawang Merah di Aceh Diserang Ulat

by Riechal Aswati
52 views 1 minutes read


Fenomena alam El Nino telah berakibat besar terhadap pertanian dan perekonomian anak negeri. Apalagi perubahan cuaca yang tidak bersahabat itu bisa menjadi pemicu berbagai penyakit dan hama terhadap dunia pertanian.

Di Kabupaten Pidie, Provinsi Aceh misalnya, puluhan hektare (ha) lahan bawang merah berumur sekitar satu bulan diserang ulat penggerek daun. Hama ulat berwarna hijau daun itu menggasak bagian pucuk bawang hingga turun sampai umbi.

Kawasan yang terserang ulat kecil berparuh keras itu tersebar di Kecamatan Peukan Baro, Simpang Tiga, Pidie, Indrajaya dan Kecamatan Kembang Tanjung. Di Kecamatan Pekan Baro, lokasi paling parah serangan adalah di Kemukiman Bambi.

Jamil, seorang petani bawang di Kecamatan Peukan Baro kepada Media Indonesia, Minggu, 1 Oktober 2023 mengatakan, populasi ulat sebesar lidi kelapa itu tergolong sangat cepat. Dalam sepekan saja bisa menyebar belasan hektare.

Bila tidak segera diatasi semua daun bawang bisa lenyap terkena serangan. Kalau daunya habis akan terganggu pertumbuhan umbi sehingga berakibat puso (gagal panen).

Sumber : Medcom

You may also like